10 Keuntungan dan Manfaat Menjadi YouTuber (Content Creator) - INIRUMAHPINTAR.com
Beranda · Sekolah · Kuliah · Sastra · Motivasi · Artikel Opini · Ulas Berita · English Corner · Ragam · Info · Forum Tanya Jawab Matematika · Jasa Pasang Iklan Murah

10 Keuntungan dan Manfaat Menjadi YouTuber (Content Creator)

INIRUMAHPINTAR.COM - Menjadi YouTuber atau Content Creator adalah sebuah pekerjaan di era milenial yang cukup menjanjikan. Tidak sedikit generasi muda jaman now yang memilih terjun menjadi content creator di YouTube, lalu kemudian memperoleh gelar, YouTuber dari para subscribernya.


Mungkin ada yang bertanya-tanya, apa sebenarnya keuntungan dan manfaat menjadi YouTuber? ataukah itu hanya membuang-buang waktu saja. Ternyata tidak guys, ada banyak manfaat yang bisa kamu peroleh andaikan kamu menjadi seorang YouTuber. Mari kita simak 10 keuntungan dan manfaat menjadi YouTuber di bawah ini:

1. Menyalurkan Bakat

Tak semua bakat dapat tersalurkan dengan baik, salah satu penyebabnya karena tidak memadainya media untuk menyalurkan bakat. Nah, melalui YouTube, seseorang dapat menyalurkan bakatnya, lalu memvideokan dirinya, mengeditnya, lalu mengunggahnya ke YouTube. Dari situlah kemudian, ia dapat memperoleh tempat di mata para pemirsanya. Menjadi seorang artis YouTube atau menjadi content creator.

Bagi yang suka musik, dapat membuat video tentang lagu-lagu, cover lagu, atau menciptakan karya sendiri. Bagi yang suka memasak, dapat membagikan tutorial membuat kue, makanan, atau tips memasak yang baik, dst. Atau membuat Vlog tentang keseharian. Intinya, apapun bakatmu, tidak ada ruginya kamu kemas dengan baik lalu unggah di platform YouTube. Siapa tau konten kamu menarik dan berpeluang memiliki subscriber yang banyak.

2. Memperoleh Uang

Ketika video karyamu di YouTube disukai banyak orang, kamu bisa mendaftarkan channel kamu ke Google Adsense. Melalui kerjasama periklanan itulah channel kamu akan disisipi iklan yang bisa membuatmu memperoleh penghasilan. Meski prosesnya tidak semudah yang dibayangkan, setelah berhasil mendapatkan kerjasama Google Adsense, peluang kamu memperoleh uang akan semakin terbuka.

3. Meningkatkan Kreativitas

Di dalam platform YouTube, semua content creator berkarya sesuai minat dan bakat masing-masing. Tanpa disadari, semakin banyakny channel, maka persaingan pun semakin ketat. Untuk itu, agar bisa bertahan di YouTube, kreativitas menjadi kuncinya. Semakin kreativitas kamu menghasilkan karya original, maka semakin besar peluang kamu bertahan dan menjadi content creator ternama di YouTube. 

4. Bekerja Dimana Saja

Menjadi seorang YouTuber sekaligus Adsense Publisher tidak memaksamu harus bekerja di kantoran, pergi pagi pulang malam layaknya pekerjaan konvensional. Dalam hal ini, kamu bebas, tanpa ada ikatan kerja sama, kapan saja kamu bisa mengunggah video, atau membuat streaming tentang aktivitas kamu, misalnya main game atau hunting makanan. Kamu bisa bekerja di mana saja. Asalkan ada jaringan internet, listrik, smartphone, atau laptop. Kelar dan kamu siap untuk berkarya.

5. Dekat Dengan Keluarga

Karena tidak terikat jam kantor yang sibuk, tekanan kerjaan yang tak menentu, dan jarak dengan tempat kerja, menjadi YouTube membuatmu lebih bebas untuk mengatur waktu dengan keluarga. Bahkan kamu bisa seharian bersama keluarga di rumah sembari tetap berkarya membuat konten untuk channel YouTube kamu. Enak bukan?

6. Merasa Lebih Merdeka dan Bahagia

Banyak orang merdeka tapi kurang bahagia. Hal itu dikarenakan mereka terikat dengan banyak hal. Bekerja sebagai tuntutan hidup, bukan karena passion atau mengikuti bakat alami. Dengan menjadi YouTuber, hidupmu lebih merdeka. Hanya dengan melakukan hobimu, kamu bisa memperoleh uang. Pasti lebih bahagia, bukan?

7. Dikenal Banyak Orang

Setelah channel YouTube kamu berhasil dan ditonton banyak orang, secara tidak langsung, kamu sebagai pemilik channel bakal menjadi artis dadakan dan dikenal banyak orang. Dirimu pun langsung memiliki banyak fans. Instagram kamu pun akan dipenuhi follower.  Jangan heran, banyak yang minta foto denganmu ketika jalan-jalan di keramaian.

8. Tidak Punya Efek Samping

Menjadi YouTuber adalah pekerjaan yang menyenangkan dan menjanjikan dari segi finansial. Jika dilaksanakan secara profesional dan disiplin, tak ada efek samping yang berarti.

9. Bebas Berekspresi

Ketika kamu bekerja untuk orang lain, kamu selalu dikemudikan. Berbeda jika kamu berkarya sesuai nalurimu sendiri, bebas untuk berekspresi. Jangan heran, orang-orang yang toxic sekalipun punya tempat di YouTube. Mereka juga punya penggemar sendiri. Jadi, menjadi YouTuber itu adalah pilihan tepat bagi yang ingin bebas berekspresi.

10. Mempromosikan hal-hal atau ide-ide

Ketika dirimu telah dikenal banyak orang, punya subscriber melimpah, kamu bebas untuk mempromosikan hal-hal atau ide-ide bagi mereka di channel kamu. Kamu pun bisa berinteraksi dalam live streaming atau menjawab Q and A dari para subscriber. Intinya, ketika kamu sudah dikenal banyak orang, kentutmu sekalipun terasa bagai minyak wangi. Berbeda ketika masih belum dikenal, kata-kata bijakmu sekalipun terasa bagai sampah tak berguna. Intinya, dengan menjadi seorang YouTuber, kamu berpeluang untuk mempengaruhi orang-orang tanpa batas.

Nah, itulah 10 Keuntungan dan Manfaat Menjadi YouTuber (Content Creator). Mau mencoba? Coba saja dan Good luck!

1 Response to "10 Keuntungan dan Manfaat Menjadi YouTuber (Content Creator)"

  1. Mudah di ucapkan, susah bingit di praktekan, butuh semangat tinggi

    ReplyDelete

Terimakasih atas kepatuhannya melakukan komentar yang sopan, tidak menyinggung S4R4 dan p0rnografi, serta tidak mengandung link aktif, sp4m, iklan n4rk0ba, senj4t4 ap1, promosi produk, dan hal-hal lainnya yang tidak terkait dengan postingan. Jika ada pelanggaran, maaf jika kami melakukan penghapusan sepihak. Terimakasih dan Salam blogger!