Pasangan Yusril dan Yusuf Mansur Ideal untuk Benahi Jakarta, Setuju? - INIRUMAHPINTAR.com

Pasangan Yusril dan Yusuf Mansur Ideal untuk Benahi Jakarta, Setuju?

INIRUMAHPINTAR - Pasangan Yusril Ihza Mahendra dan Yusuf Mansur digadang-gadang sebagai pemimpin ideal untuk benahi Jakarta. Keduanya adalah sosok yang profesional di bidang masing-masing. Yusril adalah seorang dosen, ahli tata negara, pakar hukum dan politik, intelektual yang santun, berpengalaman di pemerintahan, serta memiliki jiwa visioner dan pemikir. Sedangkan Yusuf Mansur adalah seorang pendakwah profesional, penghafal Quran 30 juz, pembina institusi pendidikan, pebisnis handal, penulis buku, serta berkarakter tegas dan inspiratif. Keduanya tidak diragukan lagi sebagai pasangan terkuat dan memiliki elaktibilitas tinggi untuk maju sebagai calon gubernur dan wakil gubernur dalam Pilgub DKI Jakarta 2017. 

Analisa kepantasan Cagub Jakarta

Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra, S.H., M.Sc, yang saat ini menjabat sebagai ketua Partai Bulan Bintang (PBB) merupakan calon gubernur DKI Jakarta paling ideal berdasarkan analisa berikut ini:
sumber ilustrasi : www.youtube.com
1. Dalam menata tata kelola pemerintahan DKI Jakarta, Yusril dinilai pantas karena memiliki latar belakang pengalaman sebagai Menteri Hukum dan Perundang-undangan pada Kabinet Persatuan Nasional, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia pada Kabinet Gotong Royong, dan terakhir sebagai Menteri Sekretaris Negara pada Kabinet Indonesia Bersatu. Sejak periode Soeharto hingga masa reformasi, Yusril berkecimpung di bidang pemerintahan. Itu berarti, beliau telah banyak makan garam untuk sekedar melanjutkan program pemerintahan saat ini yang pro-rakyat sembari memperbaiki celah-celah konspirasi dan kepentingan yang berpotensi kesenjangan.

2. Dalam penegakan hukum, politik dan isu pluralisme di Jakarta, Yusril diyakini sangat ideal karena beliau adalah intelektual di bidang hukum dan politik. Dalam karya-karya beliau, publik dapat melihat cerminan pemersatu dan karakter visioner melekat pada dirinya. Beberapa karya beliau yaitu Membangun Indonesia yang Demokratis dan Berkeadilan di 2000, Catatan Kritis dan Percikan Pemikiran Yusril Ihza Mahendra di  2001, dan Tegakkan Keadilan dan Kepastian Hukum di 2013.

3. Dalam mengatasi macet, banjir, dan tata kelola masyarakat DKI Jakarta, Yusril dijamin memiliki kelas dan kapabilitas karena beliau pakar tata negara. Dalam hal ini, Yusril dinilai tidak akan kesulitan menjalin kerja sama dengan Pemerintah Indonesia sebagai payung tertinggi sekaligus menghidupkan sinergitas pejabat pemerintahan ibu kota dan masyarakat DKI untuk bersama-sama ikut serta memelihara Jakarta. 

4. Di bidang pendidikan, Yusril tidak diragukan lagi karena telah terjun di bidang ini sejak lama. Saat ini beliau adalah Guru Besar Ilmu Hukum di Universitas Indonesia sekaligus dosen di fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ). Selain itu, beliau juga mengajar mata kuliah Hukum Tata Negara, Teori Ilmu Hukum dan Filsafat Hukum pada program pascasarjana. Untuk itu, tantangan-tantangan di bidang pendidikan dinilai dapat diselami dengan baik dan bijak oleh seorang cendekiawan seperti Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra, S.H., M.Sc.

Analisa kepantasan Cawagub Jakarta

Sedangkan, Yusuf Mansur, yang saat ini memimpin Pondok Pesantren Daarul Quran Ketapang, Cipondoh, Tangerang merupakan calon wakil gubernur DKI Jakarta paling ideal berdasarkan analisa berikut ini:
sumber ilustrasi : www.youtube.com
1. Dalam memperbaiki karakter dan moralitas masyarakat DKI Jakarta di era modern, mendampingi Yusril, Yusuf Mansur diyakini sangat ideal dan pantas karena kemampuannya merakyat dan kepakarannya dalam ilmu agama. Sebagai tokoh ulama muda, Yusuf Mansur mampu menanamkan nilai-nilai karakter yang tidak hanya bersifat duniawi tetapi juga tentang kehidupan setelah mati. Beliau pun tidak hanya sekedar mengucapkan petuah-petuah tetapi juga telah membuktikannya melalui implementasi ke diri sendiri, keluarga dan lingkungannya.

2. Untuk menghidupkan ekonomi masyarakat DKI Jakarta, Yusuf Mansur dijamin dapat menjadi inspirator, motivator, dan motor penggerak wirausaha di ibu kota. Hal itu tercermin dari keberhasilan beliau di bisnis-bisnis yang digelutinya. Dalam hal ini, masyarakat Jakarta dapat belajar bagaimana memulai usaha, mengatasi utang-piutang, tips-tips membiayai keluarga, sekolah, kuliah, dan kebutuhan-kebutuhan lain kepada beliau.

3. Untuk memberi solusi dan mengatasi masalah-masalah sosial kemasyarakatan di kalangan warga DKI Jakarta, khususnya kalangan menengah ke bawah, Yusuf Mansur dinilai kredibel dan amanah. Hal itu dikarenakan beliau lahir dan tumbuh di Jakarta. Beliau mengerti Jakarta dan sangat memahami berbagai polemik dan unek-unek masyarakatnya karena telah menjadi pembicara dan pendakwah di berbagai wilayah di Jakarta. Bahkan, tidak sedikit orang-orang yang berhasil bangkit dari kegagalan, keputus-asaan dan keterpurukan karena wejangan-wejangan dari beliau.

Penutup

Berdasarkan analisa-analisa objektif di atas, publik pun dapat mempertimbangan dan menilai kembali apakah pasangan cagub dan cawagub, Yusril Ihza Mahendra dan Yusuf Mansur benar-benar ideal untuk benahi Jakarta. Intinya, dalam pemilihan umum gubernur (Pilgub) Propinsi DKI Jakarta di 2017 tahun depan, masyarakat Jakarta diharapkan dapat memilih pemimpin-pemimpin yang pantas dan mampu memantaskan Jakarta. Masyarakat tidak boleh salah kaprah atau terjebak propaganda kepentingan terselubung yang mengintai ibu kota Indonesia. Masyarakat Jakarta harus pintar dan menjadikan Pilgub Jakarta 2017 sebagai momentum perubahan ke arah lebih baik.

No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kepatuhannya melakukan komentar yang sopan, tidak menyinggung S4R4 dan p0rnografi, serta tidak mengandung link aktif, sp4m, iklan n4rk0ba, senj4t4 ap1, promosi produk, dan hal-hal lainnya yang tidak terkait dengan postingan. Jika ada pelanggaran, maaf jika kami melakukan penghapusan sepihak. Terimakasih dan Salam blogger!